Selamat datang di Blog Warung Prancis Unpatti | Bienvenue sur le Blog du Warung Prancis Unpatti

Halaman

Videografer dan Jurnalistik

"Creative Talk"

Salamat Datang Basodara di Warung Prancis Unpatti.

Bagi kalian yang sering Kepoin Instagram WP Unpatti pasti tau dong apa yang terjadi kemarin. ya benar!! Kemarin adalah April Mop, kalau di Perancis disebut Poisson d'avril atau April fish. apa itu? silahkan cek IG WP Unpatti ya.

Nah pada tanggal 2 April 2019, WP mengajak teman-teman dari UKM Jurnalistik Fakultas Hukum Unpatti dan juga para mahasiswa Unpatti untuk hadir dalam sharing discussion. Pada kegiatan tersebut ada Kak Clif untuk sharing pengalamannya nih guys seputar dunia Videografer yang dia tekuni. Hadir pula Kak Ika yang merupakan seorang jurnalis dari Koran Online Teras Maluku. 

Sesi pertama ini mengenai Videografer yang dibawakan oleh Kak Clif, Ia menceritakan awal terjunnya ke dunia Videografer ini karena passionnya dan akhirnya mengambil keputusan untuk studi di STIKOM Ambon. dibeberkan pula beberapa karyanya yang bisa langsung di cek di akun youtubenya guys. kak Clif juga memberikan rekomendasi antara lain perangkat kamera yang sering digunakan, situs-situs untuk mempelajari videografer juga aplikasi untuk menyunting video. 



Sesi kedua diberikan oleh kak Ika Berahi, beliau langsung mempersilahkan para partisipan untuk mengajukan pertanya-pertanyaan seputaran dunia jurnalistik. pertanyaan yang diajukan antara lain latar belakang kak Ika, pengalaman study dan kerja, serta tanggapannya mengenaik dunia jurnalistik di era milenial ini seperti maraknya berita hoax dan juga berita-berita yang tidak sesuai dengan etika jurnalistik. Semua rasa penasaran kita pun terjawab secara mendetail oleh pemaparan dari kak Ika.





Merci Beaucoup




Le Jour de Francophonie
“Connaître le Français”
23 Marche 2019



Memperkenalkan Budaya dan Bahasa Prancis merupakan program utama yang dilakukan Warung Prancis Universitas Pattimura. Baru-baru ini, Warung Prancis Unpatti berkunjung ke salah satu SMA terbaik di kota Ambon (SMAN Unggulan Siwalima). Berbagai kegiatan yang dilakukan berhasil merangsang siswa-siswi di sekolah tersebut untuk lebih mengenal peradaban dan budaya di negara Prancis. Demikian juga, Informasi beasiswa yang ditawarkan oleh pemerintah Prancis turut dibagikan kepada peserta yang hadir dalam kegiatan dimaksud.


Sambutan Kepala Sekolah SMAN Unggulan Siwalima Ambon

Pengenalan Warung Prancis oleh Penanggungjawab Warung Prancis Unpatti

 Pengenalan Organisasi Francophone oleh Volunteer Warung Prancis Unpatti


 Kursus Singkat Bahasa Prancis

StandUp Comedy dari StandUpIndoAmbon

Suguhan Lagu “Perfect-Ed Sheeran In French Version” dari Volunteer Warung Prancis


MERCI BEAUCOUP






Entri yang Diunggulkan

Talk Show "Bahasa, Budaya, dan Pendidikan Tinggi di Prancis"

  Salut !! Pada tanggal 23 Februari 2024, IAIN Ambon menjadi saksi kegiatan yang menginspirasi, yakni talk show mengenai "Bahasa, Buday...